Sejarah JAVA
Java pertama kali lahir dari The Green Project yang telah berjalan selama 18 bulan, dimulai pada awal tahun 1991 sampai tahun 1992. Project tersebut di motori oleh Patrick Naughton, Mike Sheridan, James Gosling dan Bill Joy beserta sembilan programmer lainnya dari Sun Microsystem. Salah satu hasil project ini adalah maskot Duke yang dibuat oleh Joe Palrang.
Pada perkembangan selanjutnya, project ini diberi nama Oak, diambil dari nama pohon yang tumbuh di depan jendela ruangan kerja James Gosling. Selanjutnya nama Oak ini tidak dipakai lagi karena sudah ada perangkat lunak lain yang telah terdaftar dengan menggunakan nama yang sama. Sebagai pengganti digunakan nama 'java' yang diambil dari nama kopi murni yang menjadi kesukaan Gosling.
Sekitar bulan Maret 1995, pertama kali kode sumber Java versi1.0a2 dibuka. Pada tahun 1995, Java pertama kali diluncurkan sebagai bahasa pemrograman umum (generael purpose program ming language) yang bisa dijalankan di web browser sebagai applet.
Para pengembang bahasa Java menginginkan agar bahasa yang mereka buat nantinya dapat terintegrasi dengan piranti-piranti yang ada (small embeddedcustomer device) sehingga dapat berkomunikasi satu sama lain. Sun Microsystem pun kemudian membuat sebuah JVM (Java Virtual Machine) yang diimplementasikan dalam bentuk JRE (Java Runtime Environment). JVM menjadi lingkungan tempat eksekusi program java berlangsung sehingga objek yang ada dapat saling berinteraksi satu sama lain.
Versi Java yang telah dirilis beserta tanggal rilisnya terlihat seperti pada daftar berikut :
* JDK 1.0 (23 Januari 1996)
* JDK 1.1 (19 Februari1997)
* J2SE 1.2 (8 Desember 1998)
* J2SE 1.3 (8 Mei 2000)
* J2SE 1.4 (6 Februari 2002)
* J2SE 5.0 (30 September 2004)
* Java SE 6 (11 Desember 2006)
* Java SE 7 (28 Juli 2011)
Sumber Referensi : Eko Priyo Utomo. 2013. Cara Cepat dan Mudah Belajar Java SE 7. Yogyakarta: C.V Andi Offset.
21 komentar:
Sejarah java banget, saya sedikit mengerti tentang bahasa pemrograman tapi soft yg saya pakai c++ bukan java. nanti coba yg java, thanks mas udah sharing. sangat bermanfaat.
Java yang sudah dirilis dari tahun ke tahun perbedaannya lebih mudah atau lebih susah ya ? mohon infonya ya mas :D
Tak bantu ya gun :
pergantian versi SDK pada java tentunya menambah semakin lengkapnya library dan perbaikan bugs pada pemrograman java itu sendiri.
mengenai lebih mudah atau susah mungkin itu hanya permasalahan penguasaan dan kebiasaan penggunaan fungsinya saja.
semoga membantu
--- www.blog.alfin.co ----
wah info yang sangat menarik guntur,,
menambah pengetahuan tentang versi java yang telah ada sampai sekarang. Java memang bahasa pemograman yang banyak digunakan sekarang ini dari J2SE bahkan J2EE. Terimakasih untuk informasinya
nice info mas,
oya, java itu open source gak mas?
-- http://margarethasirait.wordpress.com/
Good info, oh iya untuk download java yang terUpdate dimana Yah?
Neng Margaret : Java itu Open Source dengan kreatifnya berusaha membuat berbagai macam project yang bagus sekali seperti JBoss untuk EJB Container, Struts sebagai framework development, Velocity sebagai presentation layer yang cepat, Log4J sebagai sistem logging yang sangat terintegrasi, OSWorkflow sebagai sistem workflow yang mendukung XPDL, yaitu sistem workflow yang dirancang oleh team WfMC (beranggotakan SAP, FileNet, dll.). Dimana semuanya itu gratis dan Open Source. Yang tidak open source hanyalah SDKnya, harus download sendiri dari http://java.sun.com.
Terima Kasih
Bang ozi bisa download di http://www.java.com/en/download/faq/other_jreversions.xml
Ternyata seperti itu ya sejarahnya.
Memang sesuatu yang terkenal dan bagus itu butuh proses yang panjang. Bukan dengan proses instan. Hal itu terbukti sekarang banyak sekali pengguna dari bahasa pemrograman java. Jadi semakin tertarik untuk bisa mempelajari java.
Thanks infonya.
Maulidian arbi | maulidianarbi.wordpress.com
Nah..kebetulan banget saya saat ini sedang mempelajari pemrograman Java. Tapi jujur saya tidak tahu sejarahnya, kapan mulai diluncurkan dan kenapa dinamakan Java. Sedikit-sedikit jadi tau...info yang bermanfaat Mas Guntur..
Lanjutkan..
Klo tutorial untuk pemrograman java nya sendiri ada dimana gun? Boleh di share? :D
ntar kalo ketemu minta installernya ya...
Mau tanya donk Kalau HTML dan PHP bedanya apa yach?
Mas Guntur,...
ada referensi buku ga supaya dapat belajar java dengan mudah dan cepat ?
Itu Mas Ragil di sumber refensi saya baca dari buku : Eko Priyo Utomo. 2013. Cara Cepat dan Mudah Belajar Java SE 7. Yogyakarta: C.V Andi Offset.
Saya juga masih belajar ka seri, coba ka seri lihat di buku Eko Priyo Utomo. 2013. Cara Cepat dan Mudah Belajar Java SE 7. Yogyakarta: C.V Andi Offset.
iya mas mawan
HTML (Hypertext Markup Language) adalah kode untuk membuat halaman web dasar, dan sejatinya bukanlah bahasa pemrograman, melainkan hanya untuk container dan penentu tampilan secara dasar.
PHP (PHP Hypertext Preprocessor) di lain sisi adalah bahasa pemrograman yang dijalankan di sisi server, untuk memberikan banyak kemampuan bagi sebuah halaman web atau keseluruhan website.
Yang menjadi ciri khas coding java dengan coding yang lain seperti php itu apa ya??
saya kesulitan menginstall java...saat sudah berhasil sy install tpi mlh terdeteksi sbg virus.prtnyaan sya apkh stiap mnginstall jva harus dimatikan antivirusny trlbh dhulu?...thx infony
emullogin.blogspot.com
Mas saya mau nanya kalau install java apakah harus install Java Runtime Environment (JRE) nya juga selain install Java Development Kit (JDK) ?
Terima kasih,
Chandra Nala - nalachandra.blogspot.com
Posting Komentar